Jumat, 19 April 2024

Jangan Nodai Ramadhan Kita

 

Jangan Nodai Ramadhan Kita[1]

Sulthan Hadi

 

(Hal 10) Puji dan syukur kita kepada Allah saat ini mungkin sedang tidak terhingga. Betapa tidak, hari ini kita Kembali dipertemukan dengan Ramadhan; bulan yang telah memenuhi relung hati kita dengan kerinduan sejak beberapa bulan yang lalu; bulan yang diliputi keberkahan; bulan pahala ibadah waji kita dilipatgandakan hingga tujuh puluh kali; dan Ibadah sunnah menyerupai ibadah wajib; bulan yang mengajarkan kita kesabaran, kedermawanan, dan banyak hal lain.

(Hal 11) hari ini, kita bersama lagi dalam naungan kasih sayang, ampunan dan limpahan karunia dari Allah SWT. Detik demi detik nafas kita hari ini begitu mahal dan berharga. Bagi mereka yang sadar akan keagungan bulan ini, tentu tidak akan membiarkan setiap hembusan nafasnya terbuang sia-sia, tanpa dzikir, tanpa doa, tanpa amal kebaikan.

Ramadhan adalah anugerah mahal yang diberikan Allah SWT kepada kita sebagai umat Islam. Ia adalah karunia khusus bagi kita, yang tak diberikan kepada umat mana pun di dunia yang serupa dengannya. Ia adalah cahaya dalam kehidupan kita. Kehormatan dan kesuciannya sebagai karunia istimewa tidak boleh tercederai sedikitpun, oleh siapa pun.